Liga Dangdut Indonesia

Liga Dangdut Indonesia,Yuyun Melaju ke Top 20

 PENAMPILAN Yuyun saat tampil di Liga Dangdut Indonesia dan berhasil melaju ke babak Top 20

Portal Pohuwato' Wakil Gorontalo di ajang Liga Dangdut Indonesia (LIDA) Yuyun Lukum melangkah mulus. Perempuan asal Kabupaten Pohuwato itu lolos dalam persaingan final Top 27 Rabu (14/3) malam hingga Kamis (15/3) dini hari.

Yuyun dinyatakan bisa melangkah tahap selanjutnya pada kontes dangdut yang disiarkan stasiun televisi Indosiar itu. Hal itu menyusul perolehan polling dukungan SMS. Yuyun berhasil meraih polling tertinggi dengan raihan 35,54 persen untuk grup I.

Sebelumnya, Yuyun tampil gemilang saat membawakan lagu berjudul “Sumpah Benang Emas”. Lagu yang dipopulerkan oleh Elvy Sukaesih berhasil dibawakan secara mulus oleh Yuyun. Bahkan ibu satu anak itu mampu menunjukkan kemampuan vokalnya pada akhir lagu dengan nada suara tinggi.

Penampilan Yuyun itupun mengundang decak kagum para dewan juri. Pujian dilayangkan dewan juri. Di antaranya datang dari Dewi Persik. Pemilik goyang gergaji itu mengakui bila Yuyun yang sangat rapi membawakan lagu “Sumpah Benang Emas”.

“Dia punya range suara yang tinggi. Materi suara cukup bagus, cangkoknya sudah matang,” kata Dewi Persik.Meski begitu, perempuan akrab disapa Depe itu mengingatkan agar Yuyun tak banyak memberi cangkok pada syair lagu yang tak membutuhkan cangkok.

“Emosinya juga dikontrol,” kata Depe.Hal senada juga disampaikan Nasar, anggota Dewan Dangdut. “Yuyun punya suara bagus. Cengkoknya oke, interpretasi lagu lumayan bagus. Meski begitu tolong diperhatikan dinamika, keras dan lembutnya lagu,” kata Nasar.

Dalam Top 27, Yuyun bersaing dengan tiga konsten lainnya. Yakni Rahma asal Maluku, Nabila asal Aceh serta Renaldi asal Kaltim. Di akhir penjurian, Rahma dinyatakan gugur atas penilaian Dewan Dangdut.(san/hg)

Share:
Posting Komentar

Back to Top